Penyedia tanaman anggrek dengan kualitas terbaik
Salah satu anggrek bulan lokal adalah Phalaenopsis Amabilis. Saat berbunga anggrek ini memiliki warna putih polos dan diselingi warna kuning pada bagian kantung/kelopaknya. Tanaman ini lebih cocok ditanam menempel dengan pakis papan, karena di habitat aslinya Phalaenopsis Amabilis memang hidup menumpang pada tanaman lain atau di kayu-kayu. Untuk mengenal lebih lanjut Anggrek Phalaenopsis Amabilis mari kita baca penjelasannya dibawah secara bersama ya. Penulis juga mendapat informasi tulisan ini dari beberapa artikel dan penelitian ilmiah, jadi tidak diragukan lagi kebenarannya.
Karakteristik Phalaenopsis Amabilis
Akar anggrek phalaenopsis amabilis bagian ujungnya meruncing, lunak, licin, agak lengket dan mudah patah. Akar tersebut berwarna putih silindris berdaging tebal dan tidak bercabang. Bagian ujung akar terdapat rambut halus pendek yang berfungsi sebagai perekat ke media tanam. Akar-akar yang sudah tua biasanya berwarna coklat dan nantinya akan digantikan dengan akar yang baru yang berwarna hijau dan putih.
Batang anggrek phalaenopsis amabilis bertekstur tebal dan dilindungi oleh lapisan lilin untuk mencegah penguapan yang berlebihan. Pertumbuhan batang tumbuh secara memanjang, ukuran batang sangat pendek.
Bentuk daun tanaman anggrek phalaenopsis amabilis memanjang seperti pedang dan ukuran panjang daunnya berbeda-beda. Jumlah daun phalaeopsis amabilis umumnya berkisar 2 sampai 7 helai, berbentuk elips memanjang dengan bagian ujung agak melebar. Panjang daun 15 sampai 35 cm dan lebar 7 sampai 12 cm. Daun berwarna hijau tua dengan tekstur daunnya halus dan berdaging tebal.
Bunga anggrek phalaenopsis amabilis berbentuk khas dan tersusun secara majemuk, muncul dari ketiak daun. Bunganya simetri bilateral, helaian kelopak bunga berwarna mirip dengan mahkota bunga. Satu helai mahkota bunga termodifikasi membentuk semacam lidah yang melindungi struktur benang sari dan putik. Benang sari memiliki tangkai yang pendek dengan bentuk dua kepala sari menyerupai cakram dan harus dibuka oleh serangga penyerbuk. Bunga phalaenopsis amabilis berwarna putih salju dan diameternya sekitar 5-10 cm dan saat mekar bermekar secara bulat.
Syarat Tumbuh Phalaenopsis Amabilis
Cahaya sangat penting sebagai proses fotosintesis tanaman. Fotosintesis akan menghasilkan energi yang berguna bagi kehidupan tanaman anggrek, mulai dari tumbuh, membentuk daun hingga pembungaan. Phalaenopsis Amabilis memerlukan cahaya matahari sekitar 10-15% saja. Dalam artian anggrek ini tidak begitu menyukai sinar matahari terlalu terik dan panas. Phalaenopsis Amabilis sangat menyukai suhu udara yang teduh.
Phalaenopsis Amabilis dapat hidup didataran tinggi dan rendah sekitar 50-100 mdpl.
Anggrek Phalaenopsis Amabilis menyukai daerah yang memiliki kelembaban yang cukup tinggi disebabkan habitat aslinya yang memang hidup di hutan yang umumnya memiliki kelembaban tinggi. Jika pun menanam nya di dataran rendah bisa dilakukan dengan cara menyiram dan menyemprotkannya pada pagi atau sore hari dengan menggunakan sprayer.
Phalaenopsis Amabilis menyukai tempat dengan suhu udara yang rendah atau sejuk. Suhu ideal berkisar 15-30 derajat C.
Sirkulasi udara yang dibutuhkan untuk anggrek ini yaitu sirkulasi udara yang berhembus secara terus menerus atau normal. Suhu udara yang kecang sangat tidak baik bagi Phalaenopsis Amabilis karena dapat menyebabkan dehidrasi.
Air yang dibutuhkan oleh anggrek Phalaenopsis Amabilis adalah air atau penyiraman yang dilakukan dengan cukup artinya, tidak membuat media tanamnya basah, karena khawatir akan terjadi pembusukkan pada akarnya yang membuat anggrek akan mati.
Nah itulah uraian mengenai karakteristik Phalaenopsis Amabilis. Boleh ceritakan pengalaman bapak/ibu sekalian tentang anggrek ini di kolom komentar ya.
Oh ya jika ingin memesan Phalaenopsis Amabilis silahkan klik ini > https://www.nugrahaorchid.com/blog/phalaenopsis-amabilis <
Bagikan informasi tentang Phalaenopsis Amabilis (Karakteristik dan Cara Tumbuhnya) kepada teman atau kerabat Anda.
*Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak di bawah ini:
*Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak di bawah ini:
*Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak di bawah ini:
Belum ada komentar untuk Phalaenopsis Amabilis (Karakteristik dan Cara Tumbuhnya)