Penyedia tanaman anggrek dengan kualitas terbaik
Banyak sekali pecinta anggrek yang bertanya baik melalui forum blog, facebook dan instagram mengenai apa perbedaan anggrek spesies dan hibrida? Maka dari itu kami mencoba untuk membuat artikel ini. Kami berharap dengan adanya artikel ini dapat mencerahkan kepada para pecinta anggrek yang masih belum mengetahui kedua perbedaan arti dari anggrek spesies dan hibrida.
Anggrek Spesies atau yang sering dikenal dengan sebutan anggrek spesi/specy/spesial adalah tanaman anggrek yang tumbuh serta berkembang di alam aslinya dan terbentuk secara alami tanpa adanya campur tangan manusia. Dalam artian lain anggrek spesies adalah anggrek yang hidup di alam liar.
Berseberangan dengan spesies, anggrek hibrida merupakan tanaman anggrek yang tumbuh dan berkembang dengan adanya campur tangan manusia, baik disilangkan antar kultivar, populasi atau antar galur dalam satu spesies. Adapun tujuan dilakukannya kawin silang ini adalah untuk mencari bibit yang unggul dan yang mampu memiliki tingkat adaptasi yang tinggi terhadap suhu suatu lingkungan.
Persoalan ini sebetulnya adalah persoalan subyektif bergantung kepada pemilih dan pecinta anggrek sendiri. Pada intinya baik itu anggrek spesies ataupun hibrida keduanya memiliki warna bunga yang cantik.
Anggrek Hibrida memiliki bunga yang besar dan warnanya lebih bagus dari anggrek species.
Grammatophyllum Scriptum
Grammatophyllum Papuanum
Phalaenopsis Sumatrana
Dendrobium Buana Jade
Oncidium Sharry Baby
Dendrobium Sutiknoi
Nah itulah ulasan dan gambaran mengenai perbedaan anggrek spesies dan hibrida. Semoga dapat dimengerti ya. Oh ya jika ada koreksi terkait tulisan ini silahkan berkomentar di bawah ini.
Bagikan informasi tentang Penjelasan Tentang Perbedaan Anggrek Spesies dan Hibrida kepada teman atau kerabat Anda.
*Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak di bawah ini:
*Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak di bawah ini:
*Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak di bawah ini:
Belum ada komentar untuk Penjelasan Tentang Perbedaan Anggrek Spesies dan Hibrida